Wonosobo, Kelana Santri
Udara dingin menambah suasana semakin menentramkan siapapun yang berkunjung ke Ponpes Sultan Agung Ngadilan Pepadang Jagat, ditempat ini kita sekarang bisa berziarah ke makam Mbah Wali Misbachuddin yang merupakan pendiri pondok tersebut, suasana pondok yang sederhana sangat membantu untuk menciptakan karakter santri yang sederhana pula.
Syaikh Arif menuturkan "Dulu saya alhamdulillah sempat mondok disini walaupun tidak terlalu lama, sungguh sangat luarbiasa pendidikan yang diterapkan oleh mbah wali, sangat susah mencari ulama yang seperti beliau".
Sebuah pondok yang tidak terlalu besar ini cukup ramai dengan gemuruh suara santri-santri yang sedang berdzikir pada Allah swt, kalimat dzikir yang sangat khas menjadikan siapapun rindu untuk turut berdzikir, menurut keterangan Syaikh Arif pondok ini tidak pernah sepi juga tidak pernah terlalu banyak yang mukimnya, hanya sekitar 10 hingga 30an saja dan biasanya jika ada yang pulang maka pada hari itu juga ada santri dari daerah lain yang datang.
Kini kita hanya bisa berziarah dan mengamalkan dzikir dan do'a - doa yang dulu beliau ajarkan.
Masih menurut penjelasan Syaikh Arif bahwa " Mbah wali itu fokus pada pengajaran tashowuf / tarekat dengan aurod Mujahaddah yang beliau susun, beliau hanya menamai thoriqoh yang diajarkan dengan sebutan Al Mujahadah Thoriqoh Al Hidayah".



Comments
Post a Comment